Lama Baca 1 Menit

4 Jenis Obat Ini Dilarang Dijual di China

07 August 2021, 11:34 WIB

4 Jenis Obat Ini Dilarang Dijual di China-Image-1

Apotek - Image from Our Jiangsu

Suzhou, Bolong.id - Otoritas Kota Suzhou, Tiongkok, melarang semua apotek di wilayah itu menjual obat demam, batuk, anti-biotik, dan anti-virus, sejak Sabtu (7/8/21).

Dilansir dari China News Network pada Sabtu (7/8/2021) apotek yang tidak mematuhi peraturan ini, akan dimintai pertanggungjawaban sesuai dengan hukum.

Warga yang menemukan apotek pelanggar aturan, dapat melapor via hotline 12345. 

Jika warga mengalami demam, sakit kepala, pilek, batuk kering, kelelahan, penurunan indra penciuman (perasa), diare dan gejala tidak nyaman lainnya, mereka harus pergi ke klinik secepatnya. Juga melaporkan rekam perjalanan 14 hari terakhir, untuk dilakukan tracing. 

Kenakan masker selama perjalanan dan hindari transportasi umum.

Menurut pengumuman itu, waktu dimulainya kembali penjualan "empat jenis obat" itu, akan diberitahukan kemudian. (*)