Lama Baca 2 Menit

Kapal Pecah es Xuelong 2 Selamatkan Kapal Nelayan di Papua Nugini

14 November 2023, 10:26 WIB

Kapal Pecah es Xuelong 2 Selamatkan Kapal Nelayan
di Papua Nugini-Image-1
Anggota tim ekspedisi Antartika ke-40 Tiongkok memindahkan kapal nelayan yang diselamatkan ke kapal pemecah es penelitian Tiongkok Xuelong 2, di atas kapal Xuelong 2 pada 11 November 2023. (Xinhua/Zhou Yuan)

Xuelong, Bolong.Id - Kapal pemecah es Tiongkok Xuelong 2 (Snow Dragon 2), yang melakukan ekspedisi Antartika, menyelamatkan sebuah kapal nelayan dan empat awaknya di perairan Papua Nugini, Sabtu.

Dilansir dari 新华网, Senin (13/11/2023) awalnya, awak Xuelong 2 menerima sinyal bahaya sehari sebelumnya di perairan Papua Nugini. Lalu Xuelong 2 mendatangi titik lokasi kapal pengirim sinyal itu. Akhirnya ketemu.

Diketahui, keempat orang di dalamnya adalah nelayan dari negara kepulauan Pasifik Barat Daya. Perahu itu terapung selama hampir sembilan jam setelah kehabisan bahan bakar dan baterai.

Tim ekspedisi di atas kapal Xuelong 2 menawari mereka makanan dan bahan bakar solar, mengisi baterai mereka, dan menghubungi Pusat Pencarian dan Penyelamatan Maritim Tiongkok, Pusat Koordinasi Penyelamatan Maritim Papua Nugini, dan keluarga awak kapal.

Karena tidak ada kapal penyelamat lokal yang tersedia, tim memutuskan untuk mengangkat perahu tersebut ke atas kapal pemecah es dan mengirimkannya ke perairan yang ditentukan. 

Pada hari Sabtu, kapal tersebut beserta awaknya diserahkan kepada kapal lokal yang datang membantu.

Tim ekspedisi Antartika ke-40 Tiongkok, Xuelong 2 berlayar pada 1 November tahun ini, memulai misi yang diperkirakan akan berlangsung selama lima bulan. 

Kapal pemecah es penelitian Xuelong dan Xuelong 2 berangkat dari Shanghai, sementara kapal kargo Tian Hui berangkat dari Zhangjiagang di Provinsi Jiangsu, Tiongkok timur.(*)