Lama Baca 1 Menit

Hujan Lebat dan Salju Landa China Tengah dan Timur

11 December 2023, 13:16 WIB

Hujan Lebat dan Salju Landa China Tengah dan Timur-Image-1

Beijing, Bolong.ID - Hujan lebat dan salju akan melanda berbagai wilayah Tiongkok tengah dan timur dalam beberapa hari mendatang, menurut Pusat Meteorologi Nasional.

Dilansir dari Shanghai Daily (08/12/2023). Dari Minggu hingga Senin, Tiongkok utara dan wilayah antara Sungai Kuning dan Huaihe akan mengalami hujan salju luas pertama, terutama di Provinsi Shanxi, Hebei dan Henan.

Curah salju di beberapa wilayah ini mungkin mendekati atau mencapai titik maksimum dalam sejarah pada periode yang sama, kata Xu Jun, kepala peramal cuaca di pusat tersebut.

Hujan dan salju berikutnya akan melanda Tiongkok pada tanggal 13 hingga 15 Desember.

Para ahli telah menyarankan daerah-daerah terkait untuk memperkuat pencegahan terhadap dampak buruk pada transportasi, pasokan energi, pertanian dan peternakan akibat hujan salju ekstrem dan suhu rendah.(*)

 

Informasi Seputar Tiongkok