Lama Baca 4 Menit

4 Kebiasaan Utama di Perayaan Festival Qixi China

12 August 2021, 06:59 WIB

Bolong.id Festival Qixi adalah festival tradisional Tiongkok yang dirayakan pada hari ke tujuh bulan ke tujuh kalender bulan. Festival Qixi ini pun sudah masuk dalam daftar warisan budaya takbenda nasional sejak tahun 2006.

Festival Qixi berasal dari legenda Penggembala Sapi dan Gadis Penenun. Gadis Penenun adalah dewi yang bertanggung jawab untuk menenun di langit, sedangkan Penggembala Sapi adalah manusia biasa. Gadis Penenun itu jatuh cinta dengan Penggembala Sapi dan melanggar peraturan langit. Ia pun melahirkan anak dari seorang Penggembala Sapi, seorang putra dan seorang putri. Mengetahui hal ini, Dewi Khayangan kemudian menciptakan Bima Sakti yang menghalangi dan memisahkan mereka berdua di kedua sisi sehingga tidak akan bisa bertemu atau melihat satu sama lain. Setiap tahun, mereka hanya bisa bertemu pada bulan ke tujuh hari ketujuh berkat belas kasihan dari burung murai. Pada hari itu burung murai akan membangun jembatan di atas Bima Sakti dan Penggembala Sapi akan mengendarai angin ke langit untuk bertemu Gadis Penenun. Festival Qixi kemudian dianggap sebagai festival cinta oleh rakyat Tiongkok.

Dilansir dari 铲子爱厨房, rakyat Tiongkok merayakan Hari Valentine di Festival Qixi. Selain makan cokelat dan mengirim mawar, ada juga beberapa kebiasaan yang dilakukan pada Festival Qixi. Berikut ini adalah empat kebiasaan yang dilakukan orang Tiongkok saat perayaan Festival Qixi.

1.    Memohon keterampilan

4 Kebiasaan Utama di Perayaan Festival Qixi China-Image-1

Lukisan legenda gadis penenun dan penggembala sapi - Image from Wikipedia

Selain Festival Qixi, hari ketujuh bulan ketujuh juga disebut hari kelahiran Qijie. Qijie adalah ahli menenun di langit. Orang-orang akan duduk di bawah sinar bulan, berdoa agar Qijie dapat mewariskan keterampilan menenunnya yang cerdik.

2.    Makan Qiao Guo

Makan Qiao guo sebenarnya merupakan lanjutan dari kegiatan memohon keterampilan atau kepintaran. Gadis-gadis akan meletakkan Qiao Guo di atas meja saat mereka memohon keterampilan di Festival Qixi. Qiao Guo adalah makanan yang terbuat dari gula putih dan tepung.

4 Kebiasaan Utama di Perayaan Festival Qixi China-Image-2

Qiao Guo - Image from Baidu

3.    Makan Buah Yang diukir

Gadis-gadis juga akan meletakkan buah yang diukir di atas meja saat mereka memohon kepintaran. Buah yang diukir ini dapat dibuat menggunakan melon, semangka, dan buah-buahan lainnya. Mereka akan mengukir pola yang mereka sukai di atas buah itu. Umumnya, itu adalah beberapa pola tentang legenda Festival Qixi. Buah itu akan dimakan bersama ketika mereka memohon kepintaran.

4 Kebiasaan Utama di Perayaan Festival Qixi China-Image-3

Buah yang diukir - Image from Sohu

4. Peringatan terhadap sapi tua

Legenda mengatakan bahwa pada Festival Qixi, ketika Penggembala Sapi dan Gadis Penenun bertemu, Penggembala Sapi membunuh seekor sapi tua dan mengenakan kulit sapi tersebut untuk terbang ke langit. Oleh karena itu, dalam rangka memperingati jerih payah sapi tua itu, orang-orang mengungkapkan rasa terima kasihnya di Festival Qixi.

Informasi Seputar Tiongkok