Lama Baca 2 Menit

Ahli China: Orang di China Masih Bisa Pergi Wisata, Tapi Tetap Pakai Masker

19 May 2021, 11:06 WIB

Ahli China: Orang di China Masih Bisa Pergi Wisata, Tapi Tetap Pakai Masker-Image-1

Zhang Wenhong - Image from chinanews.com

Bolong.id - Zhang Wenhong, direktur Departemen Penyakit Menular Rumah Sakit Huashan Tiongkok mengingatkan masyarakat bahwa pandemi di Tiongkok belum berakhir. Ia memperingatkan masyarakat untuk melakukan perlindungan dan pencegahan terhadap COVID-19 untuk itu penggunaan makser dan vaksinasi masih sangat diperlukan.

Dilansir dari People’s Daily pada Selasa (18/5/2021), Zhang Wenhong berkata bahwa untuk waktu yang lama di masa depan, "Anda bisa pergi untuk liburan, tetapi Anda tidak bisa melepas masker." 

Ia menunjukkan bahwa ada risiko, dan kebiasaan perlindungan sehari-hari yang terbentuk selama pandemi harus dipertahankan, terutama saat menghadiri pertemuan dengan orang yang tidak dikenal. Masker tidak bisa dilepas dan perlindungan diri sangat penting.

"Tiongkok secara aktif mempromosikan vaksinasi, dan Beijing serta Shanghai berkembang sangat cepat," Zhang Wenhong mendesak masyarakat untuk melakukan vaksinasi sesegera mungkin.

Sebentar lagi akan diadakan banyak kegiatan pariwisata karena memasuki Hari Pariwisata Nasional Tiongkok, namun ia percaya jika pengendalian pandemi COVID-19 secara keseluruhan masih relatif baik, jadi mengadakan acara budaya masih memungkinkan. Dia menunjukkan bahwa, apabila setiap orang divaksinasi, dan individu di sekitar terjangkit, risiko infeksi dapat diminimalkan karena pembentukan penghalang kekebalan populasi.

Ia menekankan perlindungan, dan mengatakan bahwa ketika orang pergi ke tempat ramai, mereka harus menjaga jarak, memakai masker, dan sering mencuci tangan. Saat berkunjung ke Pameran Bunga, banyak orang akan alergi bunga. Mengenakan masker bersifat anti alergi dan juga anti virus corona. (*)


Informasi Seputar Tiongkok