Lama Baca 2 Menit

China Dorong Investasi Swasta di Proyek Multi-guna

16 June 2022, 12:52 WIB

China Dorong Investasi Swasta di Proyek Multi-guna-Image-1

Ilustrasi - Gambar diambil dari Internet, jika ada keluhan hak cipta silakan hubungi kami.

Beijing, Bolong.id - Otoritas Tiongkok akan mendorong investasi swasta membangun proyek-proyek multi-guna. Itu kesimpulan rapat Dewan Negara dipimpin Perdana Menteri Tiongkok, Li Keqiang, Rabu (1/6/2022).

Dilansir dari 光明网 pada Kamis (16/06/22), ini bertujuan untuk lebih memperluas investasi, juga meningkatkan konsumsi, dan membuka lapangan kerja baru.

Tiongkok juga akan mengizinkan usaha menengah, kecil dan mikro untuk menunda pembayaran kontribusi mereka untuk asuransi kesehatan dasar.

Selaim itu, meluncurkan inisiatif untuk mengakhiri biaya yang tidak dapat dibenarkan yang dikenakan pada bisnis, dan menunda pembayaran untuk biaya administrasi pemerintah, katanya. 

Upaya pemerintah Tiongkok itu bertujuan rebound ekonomi, dari kondisi lesu selama lockdown di beberapa kota, menuju pertumbuhan yang cepat. (*)