Lama Baca 1 Menit

Seminar Internasional Studi Tibet Akan Digelar di Beijing

09 August 2023, 22:15 WIB

Seminar Internasional Studi Tibet Akan Digelar di Beijing-Image-1
Ilustrasi

Beijing, Bolong.id - Seminar internasional tentang studi Tibet akan diadakan di Beijing 14-16 Agustus 2023. 

Dilansir dari 人民网 Selasa (08/08/23), seminar tersebut, yang ke tujuh sejak tahun 1991. Akan dihadiri sekitar 300 sarjana dari Tiongkok dan luar negeri, menurut China Tibetology Research Center (CTRC).

Acara tersebut akan mencakup berbagai topik seperti pendidikan, Buddhisme Tibet, transformasi dan perubahan sosial, serta arsitektur dan kondisi kehidupan di Dataran Tinggi Qinghai-Tibet, kata Li Zuotai, seorang pejabat CTRC.

“Sebagai salah satu acara akademik internasional terbesar dalam studi Tibet, seminar ini merupakan platform penting bagi akademisi Tibetologi di dalam dan luar negeri untuk menampilkan temuan penelitian terbaru dan memperdalam pertukaran dan kerja sama,” kata Li. (*)

Informasi Seputar Tiongkok