Lama Baca 2 Menit

Berjalan Enam Hari Olimpiade, China Sudah Menang Emas dan Perak 3 Kali Sehari

31 July 2021, 13:43 WIB

Berjalan Enam Hari Olimpiade, China Sudah Menang Emas dan Perak 3 Kali Sehari-Image-1

Atlet Trampolin Putri - Image from Internet. Segala keluhan mengenai hak cipta dapat menghubungi kami

Bolong.id- Pada 30 Juli waktu Beijing, Olimpiade Tokyo masih terus berlanjut. Delegasi olahraga Tiongkok kembali memenangkan medali emas pada Jumat (30/7), dari cabor renang, bulu tangkis, dan trampolin.

 Dilansir dari 乐活体育圈 pada Jumat (30/7/2021), di final trampolin putri, tim Tiongkok mengirimkan kombinasi ganda Zhu Xueying dan Liu Lingling. Zhu Xueying memenangkan kejuaraan dengan 56,635 poin, dan Liu Lingling menjadi runner-up dengan 56,350. Kedua pemain tersebut tak hanya cantik dalam gerakan, tapi juga memiliki penampilan yang menawan. 

Di final ganda campuran bulu tangkis, tim Tiongkok melakukan perang saudara. Lawannya adalah Wang Yilyu/Huang Dongping dan Zheng Siwei/Huang Yaqiong. Alhasil, dua babak pertama imbang 1-1 dan memasuki pertandingan penentuan. Hasilnya, Wang Yilu/Huang Dongping mengalahkan Zheng Siwei/Huang Yaqiong 2-1. 

Dilihat dari daftar medali emas saat ini, tim Tiongkok dapat menjamin setidaknya 4 medali emas. Tiga medali emas telah diperoleh selama tiga hari berturut-turut. (*)


Informasi Seputar Tiongkok